Pasaman (Rangkiangnagari) - Ribuan masyarakat Kabupaten Pasaman akan meriahkan kegiatan Jalan Sehat dalam rangka Hari Ulang Tahun Partai Golkar ke - 58 dengan tema" Golkar Menang Rakyat Sejahtera" pada Minggu 16 Oktober 2022 mendatang.
Jalan sehat yang akan dilaksanakan di Komplek Ruko Lubuk Sikaping tersebut akan bertabur hadiah, dengan hadiah utama satu unit Sepeda Motor Matic dari Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Pasaman, H.Benny Utama, yang digadang - gadang akan maju menuju Senayan pada Pemilu 2024.
Hal tersebut disampaikan oleh Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Pasaman, Drs. Syahrizal Yusuf di Kantor DPD Golkar, Kamis (13/10/2022).
"Jalan sehat ini dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia dan akan memecahkan rekor Muri serta dibuka oleh Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto melalui Video Confrence pada Minggu 16 Oktober 2022,"ujar Syahrizal Yusuf.
Menurut Syahrizal Yusuf yang akrab dipanggil Ris Guru untuk Kabupaten Pasaman akan dilepas oleh Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Pasaman, H.Benny Utama pada pukul 07.00 wib di Komplek Ruko Lubuk Sikaping.
Ris Guru berharap kegiatan tersebut akan memotivasi para kader dan simpatisan untuk memenangkan Partai Golkar dan target bisa meraih 7 kursi DPRD pada Pemilu 2024 mendatang.
Segala kesiapan dan persiapan sudah kami lakukan sejak sekarang, termasuk menggandeng anak-anak muda dan milenial untuk bergabung,” pungkasnya.
Sementara itu Ketua Pelaksana Ulang Tahun Partai Golkar Pasaman, M.Mardinal menyampaikan ribuan peserta dipastikan akan turut memeriahkan gelar jalan sehat ini
Kemudian hadiah menarik lainnya antara lain Sepeda listrik, sepeda, mesin cuci, kulkas, TV LD , kompor gas, kipas angin, Magic.com dan hadiah hiburan lainnya.
Mardinal juga menyebutkan peserta yang mengikuti kegiatan tersebut tidak dipungut biaya alias gratis dan sebelum kegiatan akan diberikan sarapan pagi.
Rute yang disiapkan Star di Komplek Ruko Lubuk Sikaping menuju Jl Imam Bonjol - Kapalo Koto - Kampung Lintang - Simpang Raya - Jalan Sudirman kembali Finish di Komplek Ruko.(Rn/Tio)