MU Hajar Real Betis 4-1, Juventus Menang Tipis 1-0 atas Freiburg

JAKARTA (RangkiangNagari) - Manchester United (MU) berhasil meraih kemenangan meyakinkan 4-1 atas Real Betis dalam pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Europa di Old Trafford pada Jumat (10/3) dini hari WIB.

Marcus Rashford buat MU unggul terlebih dahulu sebelum Ayoze Perez menyamakan kedudukan untuk Real Betis. Tiga gol tambahan MU masing-masing dicetak oleh Antony, Bruno Fernandes dan Wout Weghorst, demikian catatan laman resmi UEFA.
Kemenangan ini membuat MU memiliki peluang besar melaju ke perempat final, tetapi mereka harus memastikannya di pertandingan leg kedua di Stadion Benito Villamarin.

MU langsung mencetak gol pembuka pada menit ke-5. Umpan Bruno Fernandez ke Weghorts diblok German Pezzela di kotak penalti. Bola kemudian dikuasai Rashford yang mengecoh Pezzela sebelum melepaskan sepakan kaki kanan keras ke sudut atas gawang Betis tanpa bisa dihalau kiper Claudio Bravo. Skor menjadi 1-0.

Pada menit ke-17, MU memiliki peluang menambah gol mereka. Umpan silang Luke Shaw dari sisi kiri bisa disambar Weghorst di kotak penalti, tetapi arah bola masih melenceng tipis dari gawang Bravo.

Real Betis sukses menyamakan kedudukan pada menit ke-32. Bermula dari umpan panjang, bola dikuasai Juanmi sebelum mengirimkan operan lambung ke Ayoze Perez. Dia kemudian menyelesaikannya dengan tembakan datar yang gagal dihentikan David de Gea. Skor menjadi 1-1. Babak pertama berakhir dengan skor 1-1.

MU menjalani babak kedua dengan baik. Mereka kembali memimpin lewat gol Antony pada menit ke-51. Bruno Fernandes memberikan bola ke Antony di sisi kanan. Pemain sayap Brasil itu kemudian melakukan cut inside sebelum melepaskan sepakan kaki kiri dari luar kotak penalti ke sudut atas gawang Betis. MU unggul 2-1.

Enam menit kemudian, Bruno Fernandes mengubah skor menjadi 3-1. Sundulannya setelah menyambut sepak pojok Luke Shaw berhasil menaklukkan Claudio bravo. Weghorst akhirnya mencetak gol perdananya untuk MU sekaligus mengubah skor menjadi 4-1 pada menit ke-83. Facundo Pellistri berhasil melewati pemain Betis sebelum melepaskan umpan tarik yang ditendang Scott McTominay.

Susunan pemain
Manchester United (4-2-3-1): David de Gea; Diogo Dalot (Aaron Wan-Bissaka 46′), Raphael Varane, Lisandro Martinez, Luke Shaw (Tyrell Malacia 66′); Casemiro, Fred (Scott McTominay 82′); Antony (Facundo Pellistri 82′), Wout Weghorst, Bruno Fernandes; Marcus Rashford (Jadon Sancho 65′).

Real Betis (4-2-3-1): Claudio Bravo; Youssouf Sabaly, German Pezzella, Luiz Felipe, Abner Vinicius; William Carvalho, Guido Rodriguez (Andres Guardado 66′); Luiz Henrique (Aitor Ruibal 60′), Joaquin (Sergio Canales 60′), Juanmi (Willian Jose 81′); Ayoze Perez (Borja Iglesias 66′).

Juventus Menang atas Freiburg

Di laga lainnya, Juventus sukses mengatasi perlawanan Freiburg dengan skor tipis 1-0 dalam pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Europa di Allianz Stadium pada Jumat dini hari WIB. Gol kemenangan Si Nyonya Tua dicetak oleh Angel Di Maria di babak kedua. Sementara itu, Freiburg hanya sekali menciptakan peluang di sepanjang pertandingan, demikian catatan laman resmi UEFA.

Kemenangan tipis 1-0 ini akan menjadi modal Juventus di leg kedua saat bertandang ke markas Freiburg pekan depan atau pada 17 Maret.

Susunan pemain
Juventus (3-5-1-1): Wojciech Szczesny; Danilo, Bremer, Alex Sandro (23′ Leonardo Bonucci); Juan Cuadrado, Adrien Rabiot, Manuel Locatelli, Fabio Miretti (46′ Nicolo Fagioli), Filip Kostic (78′ Moise Kean); Angel Di Maria; Dusan Vlahovic (67′ Federico Chiesa).

Freiburg (3-4-3): Mark Flekken; Kiliann Sildillia, Matthias Ginter, Philipp Lienhart (67′ Manuel Gulde); Lukas Kubler, Maximilian Eggestein (59′ Yannik Keitel), Nicolas Hofler, Christian Gunter; Roland Sallai (59′ Ritsu Doan), Lucas Holer (88′ Michael Gregoritsch), Vincenzo Grifo.

 

#Rn

[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.