Trans Padang Koridor 2 dan 3 Resmi Diluncurkan

PADANG (RangkiangNagari) – Moda transportasi massal “Trans Padang” koridor 2 dan 3 telah resmi menguji rute baru di Kota Padang.

Peluncuran resmi trayek baru Trans Padang ini dilakukan oleh Wali Kota Padang, Hendri Septa, di kawasan RTH Imam Bonjol, dan dihadiri oleh unsur Forkopimda dan jajaran OPD di Pemko Padang, pada Senin (11/12/2023).

Dalam pidatonya, Wali Kota Padang, Hendri Septa, menjelaskan bahwa jalur Trans Padang koridor 2 mencakup trayek Pusat Kota – Bungus Teluk Kabung, sedangkan koridor 3 mencakup trayek Pusat Kota – Pusat Pemerintahan Air Pacah.
“Koridor 2 ini akan dimulai dari Pusat Kota melalui Lapai – Siteba – Pusat Pemerintahan Aie Pacah,” jelasnya.

Hendri Septa menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan implementasi dari program unggulan Pemerintah Kota Padang 2019-2024 dalam sektor transportasi.
“Hal ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kemajuan daerah Kota Padang dan kesejahteraan masyarakatnya,” ungkapnya.

Hendri Septa menjelaskan bahwa koridor yang telah beroperasi terdiri dari koridor 1, koridor 4, koridor 5, dan koridor 6.

Dengan diluncurkannya dua koridor baru ini, maka total menjadi enam koridor yang beroperasi di Trans Padang, yang bertujuan untuk memberikan layanan transportasi umum yang berkelanjutan di Kota Padang.

Hendri Septa berharap bahwa dengan adanya dua koridor tambahan ini, dapat mengurangi kemacetan lalu lintas, mengurangi angka kecelakaan, serta mendukung lingkungan yang bersih dan berkelanjutan.

 

#Rn

Labels: , ,
[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.