Ernando Ari Man of The Match Laga Indonesia vs Korsel

JAKARTA (RangkiangNagari) - Ernando Ari Sutaryadi, penjaga gawang Timnas Indonesia U-23, meraih penghargaan sebagai pemain terbaik atau Man of The Match dalam pertandingan melawan Timnas Korea Selatan U-23. Pencapaian ini didapat berkat penampilannya yang mengesankan sepanjang pertandingan.

Pertandingan tersebut merupakan laga dramatis di perempatfinal Piala Asia U-23 2024, dimana Timnas Indonesia U-23 berhasil mengalahkan Korea Selatan U-23 lewat babak adu penalti dengan skor 2-2 (11-10). Ernando Ari menjadi sosok kunci dalam kemenangan tersebut dengan melakukan satu penyelamatan penting dan menggagalkan dua tendangan penalti pemain Korea Selatan U-23.
Dukungan dari fans juga terlihat melalui komentar-komentar positif di media sosial, seperti "Menyala HERO" dan "Sangat layak!! Kelas abangkuh, menyala abangkuh."

Prestasi ini membawa Timnas Indonesia U-23 melaju ke babak empat besar dan akan menghadapi pemenang antara Timnas Uzbekistan U-23 dan Timnas Arab Saudi U-23. Ernando Ari diharapkan bisa terus memberikan kontribusi positif dalam perjalanan timnas di turnamen ini.


#Rn


Labels: , ,
[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.