Dibuka Gubernur Porsadin Ke-6 Tingkat Sumbar Berlangsung Meriah di Pessel

Painan (Rangkiangnagari) - Pembukaan Pekan Olahraga dan Seni Antar Diniyah (PORSADIN) Ke-6 Tingkat Propinsi Sumatera Barat (Sumbar) di Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) berlangsung meriah. Acara dibuka Gubernur, Mahyeldi Ansyarullah pada Sabtu (14/9) di Kawasan Wisata Pantai Carocok Painan. 

Hadir dalam acara tersebut, Bupati Pessel diwakili Sekda Mawardi Roska. Ketua DPRD Pessel Darmansyah, Plh Kakanwil Kemenag Sumbar, H.Hendri Pani Dias, Kakan Kemenag Pessel di Wakili Kasubbag TU Yossef Yuda Pimpinan OPD Propinsi, OPD Pessel, Para Kasi dan ASN di lingkup Kemenag Pessel, BKMT, Panitia pelaksana, peserta dan undangan lainnya. 

Porsadin Ke-6 Tingkat Sumbar itu juga dihadiri Pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) DPW FKDT Sumbar dan FKDT kabupaten/kota se Sumatera Barat. Ribuan masyarakat juga hadir dari berbagai daerah untuk menyaksikan acara itu. 

Gubernur Sumbar Buya Mahyeldi Ansyarullah dalam sambutannya mengatakan. Hakikat Porsadin adalah untuk menghadirkan generasi yang berkualitas dan berakhlak yang nanti akan menjadi pemimpin di masa depan. 

"Kami Pemerintah Provinsi Sumbar menyambut baik Porsadin ini. Ini merupakan ajang untuk membentuk kaderisasi generasi muda Islam yang nanti mereka akan menjadi pemimpin di daerah dan bangsa ini," ujar Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansyarullah. 

Sebagai Pemerintah Propinsi Mahyeldi Ansyarullah memberikan Apresiasi terhadap segenap panitia, dan Pemerintah Daerah Kabupaten Pessel yang telah mensupport berlangsungnya Porsadin ini. 

Dalam kesempatan itu Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansyarullah memberikan bantuan dana senilai Rp 25 juta rupiah, untuk membantu anggaran kegiatan Porsadin tersebut. 

Bupati Pessel yang diwakili Sekda Mawardi Roska dalam sambutannya mengucapkan selamat datang pada semua kontingen dan tamu undangan di Kabupaten yang berjuluk Negeri Sejuta Pesona itu. 

"Kami mengucapkan selamat datang di Kabupaten Pesisir Selatan pada semua peserta dan tamu undangan. Selamat menikmati keindahan alam kabupaten yang berjuluk Negeri Sejuta Pesona ini," ujar Sekda Mawardi Roska. 

Selanjutnya Sekda Mawardi Roska juga mengucapkan terima kasih, atas amanah sebagai tuan rumah dalam penyelenggaraan Porsadin tersebut. 

Atas nama Pemerintah Daerah, Sekda Mawardi Roska juga mengucapkan terima kasih atas kerja keras panitia dan semua pihak yang telah ikut mensukseskan pesta akbar Porsadin itu. 

Plh Kakanwil Kemenag Sumbar, H. Hendri Pani Dias dalam sambutannya mengatakan.Kamu tidak akan bisa memberi apa-apa jika kamu tidak punya apa-apa. Menurutnya, tanggung jawab Pendidikan Diniyah Takmiliyah adalah tugas semua kita untuk membangunnya. 

Sementara itu Ketua Panitia Pelaksana, Zulfira Zaisal, dalam laporannya mengatakan kegiatan Porsadin tersebut berlangsung sejak 13-15 September 2024. Kegiatan itu diikuti oleh 19 kabupaten/kota se Sumbar dengan peserta 719 orang yang terdiri dari peserta lomba pelatih dan ofisial. 

Zulfira Zaisal juga menyebutkan bahwa anggaran yang dipergunakan untuk kegiatan itu merupakan sumbangan dari masyarakat yang tidak mengikat. Seperti sumbangan dari lembaga TPQ, BKMT, tokoh masyarakat dan lainnya. (Rn/Dd)

[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.