Pessel Juara Umum Porsadin Ke-6 Tingkat Sumbar

Painan (Rangkiangnagari) - Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) kembali meraih juara umum pada, Pekan Olahraga dan Seni Antar Diniyah (PORSADIN) Ke-6 Tingkat Propinsi Sumatera Barat (Sumbar) tahun 2024.  Perhelatan akbar tersebut ditutup bupati diwakili Sekda Mawardi Roska, Minggu (15/9)di Masjid Akbar Baiturrahman Painan. 

Dalam sambutannya Sekda Mawardi Roska mengucapkan terima kasih yang tak terhingga pada jajaran Kanwil Kemenag Sumbar, Kemenag Pessel, dan segenap panitia yang telah bekerja keras mensukseskan Porsadin Ke-6 itu. 

"Atas nama pemerintah daerah kami mengucapkan terima kasih yang tak terhingga pada jajaran Kanwil Kemenag Sumbar, Kemenag Pessel FKDT dan segenap panitia yang telah bekerja keras mensukseskan Porsadin Ke-6 ini," ujar Sekda Mawardi Roska. 

Selanjutnya, Sekda Mawardi Roska menyampaikan pesan pada santri dan kontingen yang berhasil menjadi juara, agar terus berdakwah. Hal itu sangat penting guna mewujudkan generasi muda yang islami di masa mendatang. 

"Anak-anak sekalian jangan hilang pahala karena piala. Juara bisa diraih hadiah akan habis, tetapi yang sangat diharapkan adalah dakwah secara terus menerus," tutur Mawardi Roska. 

Ketua DPW  FKDT Sumbar, Firdaus Gani dalam sambutannya mengucapkan apresiasi pada Panitia Porsadin Ke-6 yang berhasil menyelenggarakan acara itu dengan sukses. 

"Porsadin Ke-6 yang diselenggarakan ini merupakan yang terbaik yang pernah di gelar se Sumbar," ungkap Firdaus Gani. 

Justru itu segenap DPW FKDT Sumbar mengucapkan apresiasi dan terima kasih pada panitia dan semua pihak yang telah berpartisipasi untuk mensukseskan Porsadin ini. 

Sementara itu Ketua Panitia,  Zulfira Zaisal dalam laporannya juga menyampaikan ucapan terima kasih atas perjuangan dan kerja keras panitia selaku tuan rumah. Ia berharap ke depan kebersamaan dan keberhasilan yang sudah diraih dapat ditingkatkan lagi. 

Berikut urutan Peringkat Juara Porsadin Ke-6 Tingkat Sumbar di Kabupaten Pesisir Selatan yang digelar 13 hingga 15 September 2024. 

Juara Umum diraih Kabupaten Pesisir Selatan. Peringkat Kedua Kabupaten Agam dan Ketiga diraih Kota Payakumbuh. (Rn/Dd)

[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.