Blusukan di Bukik Cangang Kayu Ramang

Cawako Erman Safar Terima Masukan dan Keluhan Warga

Bukittinggi (Rangkiangnagari) - Blusukan yang dilakukan Calon Wali Kota (Cawako)  Nomor Urut 3, Erman Safar, berlangsung Jumat (4/10/24) di Kelurahan Bukik Cangang Kayu Ramang, Kecamatan Guguak Panjang Bukittinggi. 

Kunjungan dari rumah ke rumah warga,  memperkenalkan diri, Cawako Erman Safar, juga menanyakan kondisi warga, dan minta dukungan serta mohon doa restu dalam Pilkada mendatang.

Pada kesempatan tersebut anggota tim menempelkan brosur cawako nomor urut 3, Erman Safar – Heldo Aura.

Dalam blusukan itu, Erman Safar, didampingi istri, Fiona Agyta, bersama rombongan, juga melihat kondisi rumah warga yang tinggal di bibir Ngarai.

Salah seorang warga, Adis (41), mengeluhkan, banyaknya kera yang masuk ke rumah warga dan mengambil barang barang, terutama barang dagangan.

Warga merasa sangat terganggu dangan kera kera tersebut. “Kera itu masuk melalui celah-celah yang ada. Sedikit saja celah, langsung masuk,” katanya.

Tidak hanya masalah banyaknya kera yang mengganggu, Adis, juga menyarankan agar tepi ngarai dipagar, untuk keselamatan warga, terutama anak anak.


Lain lagi di RT 01 RW 04 Kampuang Tarandam (Kampter) kepada Erman Safar, warga mengeluhkan anak kost yang pulang larut malam. Parahnya lagi, pemilik kost tidak tinggal bersama anak kost, sehingga tidak ada yang menegur.

Menurut Ketua RW 04, Hendra Chaniago, anak anak kost itu bukanlah mahasiswi, tetapi mereka rata rata bekerja di cafe dan Swalayan.

Apabila tidak dibuat aturan, dikhawatirkan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, baik dalam bentuk kejahatan maupun pelanggaran nilai-nilai sosial dan susila. (rul)

Labels: , ,
[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.