Juventus dan Lazio Sempurna

Jakarta (RangkiangNagari) - Sejumlah pertandingan yang seru dan menarik tersaji semalam dalam lanjutan giornata kedelapan Liga Italia 2020-2021. Terdapat tiga pertandingan yang dimainkan, salah satunya adalah duel antara Juventus dengan Cagliari.

Bermain di kandang sendiri, Allianz Stadium, Juve mencoba menampilkan permainan menyerang sejak menit awal. Gol sempat tercipta pada menit ke-11. Sepakan kaki kiri Federico Bernardeschi tak mampu dibendung Alessio Cragno. Hanya saja, gol tersebut dianulir lantaran Alvaro Morata, yang memberi operan kepada Bernardeschi, terlebih dahulu berada di posisi off-side.Juventus baru bisa mencetak gol di menit ke-38. Alvaro Morata memberikan umpan pendek kepada Cristiano Ronaldo yang ada di sebelahnya. Setelah sedikit menggiring bola untuk mencari ruang, CR7 melepaskan tendangan kaki kanan dan bola bersarang di dalam gawang Cagliari.Berselang empat menit kemudian, Ronaldo mencetak gol lagi. Kali ini sang megabintang memaksimalkan umpan sundulan Merih Demiral. Pada babak kedua, Bianconeri tak bisa menambah gol. Juve menang dengan skor 2-0.

Kemenangan juga berhasil diraih oleh Lazio. Bertandang ke markas tim promosi, Crotone, Lazio menang meyakinkan dengan skor 2-0. Biancocelesti membuka keunggulan pada menit ke-21 melalui Ciro Immobile setelah menerima operan Marco Parolo.

Kehadiran Immobile di atas lapangan benar-benar memberikan pengaruh besar terhadap Lazio. Sebab, di menit ke-58 mantan bomber Borussia Dortmund itu mengkerasikan assist untuk Joaquin Correa.

Kemenangan ini sekaligus memutus tren minor Lazio yang hanya bisa bermain imbang di dua laga terakhir. Dalam dua pertandingan tersebut Immobile tidak bisa diturunkan lantaran harus menjalani karantina akibat terinfeksi Covid-19.

 

#Ryan

[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.