Bawaslu Bersiap Awasi Tahapan Pemilu 2024

PAYAKUMBUH (RangkiangNagari) – Persoalan pelanggaran Pemilu yang sering terjadi disetiap helatan, menjadi pekerjaan yang harus diantisipasi sejak dini oleh Bawaslu. Untuk itu, jelang digelarnya tahapan Pemilu serentak tahun 2024, Bawaslu Kota Payakumbuh mempersiapkan segala yang diperlukan untuk hajatan lima tahun sekali itu.

Bawaslu Kota Payakumbuh terus mempersiapkan segala hal terkait kewenangan mereka dalam hal pencegahan, penanganan dan penindakan pelanggaran Pemilu. Sehingga pengawasan bisa berjalan lebih baik dari Pilkada, Pileg dan Pilpres sebelumnya.Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Pemilu Maidona, saat membuka kegiatan Pembinaan Penanganan dan Penindakan Pelanggaran Dalam Menghadapi Pemilu Serentak tahun 2024, Senin (12/7), yang digelar di salah satu hotel di Payakumbuh, dengan menerapkan protokol kesehatan, mengatakan, dalam menghadapi persoalan itu pihaknya melibatan semua pihak.

“Sengaja kita menggelar rakor pembinaan penanganan dan penindakan pelanggaran yang digelar hari ini, karena mereka berperan dalam penanganan pelanggaran, baik pelanggaran administrasi, etik dan hukum. Hal itu dilakukan dengan akan dimulainya tahapan Pemilu serentak tahun 2024 pada Maret nanti, kita terus melakukan berbagai persiapan. Dan rakor yang kita gelar hari ini, merupakan bagian dari persiapan tahapan Pemilu itu,” ujarnya.Dikatakan, Payakumbuh bersama daerah lainnya akan mengikuti Pilkada serentak pada tahun 2024 nanti. Meski masa jabatan pasangan walikota dan wakil walikota saat ini berakhir tahun 2022 nanti. “Payakumbuh akan mengikuti Pemilu serentak bersama darah lainnya tahun 2024 nanti. Dimana Pemilu serentak itu aka diawali dengan Pileg dan Pilpres. Kemudian baru dilanjutkan dengan Pilkada empat bulan berikutnya, atau kira-kira pada bulan November. Untuk itu, dalam hal ini kita melibatkan semua pihak, dimana kita undang pihak kepolisian, kejaksaan, pengadilan, kesehatan, MUI, dinas sosial, media dan banyak pihak lainnya, agar pengawasan setiap tahapan Pemilu serentak nanti bisa berjalan lebih baik,” katanya.

Sementara itu, Ketua Bawaslu Kota Payakumbuh M. Khadafi, yang dihubungi terpisah, menyebutkan, bahwa pengawasan Pemilu serentak tahun 2024 tidak bisa hanya dilakukan oleh pihaknya saja. Meski Bawaslu memiliki jajaran pengawasan hingga ke Tempat Pemungutan Suara (TPS).

“Kedepan tugas Bawaslu tentu akan semakin berat, terutama pencegahan terhadap terjadinya politik uang. Tidak bisa hanya dilakukan oleh jajaran Bawaslu saja, kita butuh peran serta semua pihak termasuk masyarakat dalam pengawasan semua tahapan yang akan dilalui ini. Dengan adanya kegiatan atau sosialisasi, kita terus dorong peran serta masyarakat disetiap tahapan Pemilu yang bakal kita lalui nanti,” ucapnya.

 

#Rn

Labels: , ,
[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.