Dharmasraya (Rangkiangnagari) - Kunjungan rombongan Kordinator daerah (Korda) Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Sumbar dalam bentuk konsolidasi dan silaturahmi antara pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) dan DPW Sumbar berjalan penuh hikmat
Dialog konsolidasi dan silaturahmi ini di hadiri langsung oleh kordinator daerah (Korda) Erick Hamdani, Usniati, Ihksan Fausta Alinia, didampingi Musmaizer Dt Gamuk, selaku pengurus OKK provinsi yang juga pengurus DPW Sumatera barat, dan seluruh pengurus DPD, DPC, DPRT se Dharmasraya, mereka juga berdiskusi dan bertanya tentang hal hal yang strategis
"Pembentukan Dewan Pengurus Ranting (DPRt) harus benar-benar serius di jalankan, karena dengan DPRt ini kita bisa mengukur perolehan suara NasDem kedepan, tanpa asumtif belaka," ungkap Usniati dalam sambutan nya, pada Sabtu 4/2 2023.
Dilanjutkan Usniati, sebagai kordinator daerah kami harus menyampaikan pesan dan arahan yang sangat penting untuk meningkatkan perolehan suara pada Pemilu tahun 2024 mendatang, mengingat partai NasDem harus memenangkan pemilu pada periode ini.
Menurutnya momen kali ini harus bisa memanfaatkan peluang, mengingat dan menjadi harapan dan cita-cita kita bersama minimal partai Nasdem ada di posisi nomor dua di tingkat nasional
"Insyaallah kami akan memperbaiki kerja-kerja politik demi kemenangan Partai NasDem khususnya di Dharmasraya pada Pemilu 2024 mendatang," tutupnya.
Disamping itu, Musmaizer Dt Gamuk pengurus OKK Provinsi Sumatera Barat, juga angkat bicara mengenai polemik partai Nasdem di Dharmasraya, Ia meminta jajaran pengurus NasDem Dharmasraya melakukan konsolidasi, koordinasi dan penguatan pengurus dan kader.
"Zaman era digitalisasi ini, peran media massa atau media digital maupun medsos memiliki peran strategis dan penting untuk kemajuan partai maupun bangsa, dihimbau untuk semua kader agar memanfaatkan kemajuan teknologi yang ada," katanya.
Ia juga menekankan agar para kader NasDem memenangkan Anies Baswedan sebagai Presiden RI dengan memanfaatan semua potensi yang ada untuk kemenangan bersama
"Sampai saat ini saya selalu memonitor jajaran DPD NasDem Dharmasraya, polemik-polemik yang ada pada saat ini jadikan cambuk penyemangat untuk bersatu berjuang dan menang, untuk itu teruslah melaksanakan program-program yang positif ditengah- tengah masyarakat," harapnya.
Ketua DPD partai Nasdem Dharmasraya, Ampera labuan yang juga fraksi partai Nasdem mengapresiasi kedatangan Kordinator daerah (Korda) pengurus DPW Sumatera barat ini.
"Terimakasih telah berkunjung ke rumah Nasdem Dharmasraya, dalam rangka silaturahmi dan berdialog dengan para kader -kader partai Nasdem Dharmasraya," ujarnya singkat.
Penutup acara dilanjutkan dengan penyerahan SK DPRt, Poto bersama dan diskusi santai. (Rn/Tm)