Parak Kopi (Rangkiangnagari) - Siswa kelas VI SDN 21 Parak Kopi melaksanakan ujian praktik Budaya Alam Minangkabau (BAM) dengan tema "Makan Barapak", Jumat 10 Maret 2023.
Saat makan barapak, murid perempuan memakai baju kurung dan murid laki-laki memakai baju koko.
Kepala sekolah Nelfitra, S.Pd saat berbincang dengan Rakyat Sumbar mengatakan tujuan dari makan barapak siswa kelas VI adalah untuk melestarikan budaya Minang.
“Jadi ujian praktik Budaya Alam Minangkabau ini betul-betul mengajarkan siswa bagaimana adab makan orang minang saat bersama-sama dalam satu ruangan,” katanya.
Dia menyebutkan aspek penilaian dalam makan barapak yaitu bagaimana adab/cara makan dan bagaimana cara duduk saat makan.
“Saat makan barapak laki-laki duduk baselo dan perempuan duduk basimpuh. Saat makan tidak boleh berebut dan tidak ada suara-suara,” katanya.
Selanjutnya guru kelas VI Evi Ratna, S.Pd menyebutkan untuk menyiapkan menu, siswa kelas VI dibagi per kelompok, dimana setiap kelompok menyajikan menu yang berbeda-beda.
"Untuk menu, yang menyiapkannya adalah orangtua siswa. Dibuat di rumah masing-masing dan dibawa ke sekolah," katanya.
Lebih lanjut tentang makan barapak dia berharap siswa dapat menerapkan dengan baik sesuai dengan aturan di Minangkabau. (Sil)