Payakumbuh (RangkiangNagari) – Penjabat (Pj) Wali Kota (Wako) Payakumbuh, Jasman menghadiri pengukuhan Pengurus Cabang (Pengcab) Lembaga Karate-do Indonesia (Lemkari) Payakumbuh periode 2023-2027 dan latihan gabungan Lemkari.
“Selamat dan sukses untuk Pengcab Lemkari Payakumbuh yang baru saja dikukuhkan,” kata Pj Wako Payakumbuh Jasman saat menghadir pengukuhan Pengcab Lemkari Payakumbuh periode 2023-2027 di GOR Tanjung Pauh Payakumbuh, Minggu (26/11/2023).
Dia berharap agar ke depannya pembinaan serta peningkatan prestasi dapat terjadi di bawah kepengurusan Lemkari Kota Payakumbuh yang baru.
“Seperti yang memang disampaikan Ketum Pengcab Lemkari Kota Payakumbuh masih banyak hal yang harus dilakukan untuk peningkatan pembinaan dan prestasi. Terus semangat dalam mencapai hal tersebut,” katanya.
Dihadapan Ketum PB Lemkari yang juga anggota DPD RI Leonardy Harmainy, Pj Wako Payakumbuh Jasman mengatakan bahwa Pemko Payakumbuh selalu mendukung untuk terus dilaksanakannya sejumlah event di Payakumbuh.
Menurutnya, dengan dilaksanakannya event di Kota Payakumbuh akan membuat roda perekonomian terus berputar di Kota Randang.
“Untuk itu saya meminta langsung ke bapak Ketum PB Lemkari bapak Leonardy Harmainy untuk bisa menggelar kegiatan di Payakumbuh ke depannya. Kita siap mendukung pak,” katanya.
Sementara Ketua Umum PB Lemkari, Leonardy Harmainy mengatakan suksesnya pengurus cabang dapat dilihat dari perkembangan dojonya.
“Jika saat ini Cabang Payakumbuh mempunyai empat Dojo, jika di akhir kepengurusannya bertambah jadi 10, maka oleh PB Lemkari bisa menilai kepengurusannya sukses. Jika tidak, maka cabang itu gagal,” katanya.
Memotivasi katmrateka yang hadir, Leonardy mengatakan bahwa atlet yang rajin dan disiplin berlatih serta mampu meraih juara 1 di PON, Seagames dan Kejuaraan Dunia, maka berdasarkan undang-undang akan diangkat menjadi PNS.
“Ayo terus berlatih dan meraih prestasi. Untuk Pengcab Lemkari Kota Payakumbuh, selamat bekerja untuk meraih prestasi terbaik,” ujarnya.
Ketua Pengcab Lemkari Kota Payakumbuh Yendri Bodra mengatakan akan melaksanakan amanah sebagai Ketua Pengcab bersama dengan pengurus lainnya untuk membuat jalannya organisasi dengan baik.
“Masih banyak target yang harus kita capai di Lemkari Kota Payakumbuh. Saya mohon dukungan dari seluruh pengurus dan tentunya Pemerintah Kota Payakumbuh dalam menjalankan amanah ini,” ujarnya.
Pengcab Lemkari Payakumbuh yang dikukuhkan oleh Waketum 1 Pengprov Lemkari Sumbar, Prof M. Giatman sesuai dengan SK Pengprov Lemkari Sumbar nomor 016/SK/LKI-SB/VII/2023, yakni Pelindung/penasehat Wali Kota Payakumbuh, Ketua DPRD Payakumbuh, Kapolres Payakumbuh, Dandim 0306/50 kota,Kajari Payakumbuh.
Sementara untuk Pembina adalah Disparpora Kota Payakumbuh, Koni Payakumbuh, Forki Payakumbuh, Danyon 131/Braja Sakti, Riza Fahlevi, dan Yofi Kurniadi.
Ketua Umum Pengcab Lemkari Kota Payakumbuh Yendri Bodra, Ketua Harian Faisal, Sekretaris Umum Yoyong, Bendahara umum Elvi Rahmiwati, Wakil Bendahara Umum Nuraisah.
Koordinator Teknik Syaflimol Soni, Ketua Bidang Organisasi Riko Rivaldi dengan anggota Aplizar Ritonga, Ketua Bidang Perwasitan Silvawita Nalia dengan anggota Nadya Ananda Putri.
Selanjutnya Ketua Bidang Pelatihan dan Pembinaan Prestasi Diky Azman dengan anggota Fauzi Akbar, Andhika S, dan Beni Pratama. Untuk Ketua Bidang Pertandingan Era Sri Konesa dengan anggota Arrifa’ Putri dan Mhd Daffa Insani.
Sementara untuk Dojo Khusus Batalyon 131/Braja Sakti Lettu Inf. Heri Hermawan. Terakhir Humas dan Dokumentasi diketuai Eko Cahyadi.
Hadir juga dalam kesempatan itu Dandim 03 Letkol Inf Adri Asmara Yudha, Kepala Dinas Kominfo Junaidi, unsur Forum Koordinaai Pimpinan Daerah Kota Payakumbuh, dan sejumlah awak media.
#Rn