Lima Puluh Kota (RangkiangNagari) - Bendera Merah Putih berhasil dikibarkan Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) pada pelaksanaan Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia tingkat Limapuluh Kota yang dipusatkan di Lapangan Gelanggang Olahraga Singa Harau, Sarilamak, Harau, Kamis (17/08/2024). Bertindak sebagai Inspektur Upacara Bupati Limapuluh Safaruddin Dt Bandaro Rajo. Sedangkan Komandan Upacara Zufrizal. Upacara Peringatan Hari Proklamasi diisi sejumlah agenda upacara, diantaranya Mengheningkan Cipta, pembacaan Naskah Proklamasi oleh Ketua DPRD Lima Puluh Kota Doni Ikhlas. Bertugas membacakan doa Kakan Kemenag Irwan. Sementara prosesi pengibaran Bendera Merah Putih dimulai pukul 08.00 WIB oleh Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Limapuluh Kota. Berlangsung khidmat, upacara diikuti oleh sejumlah instansi, TNI, Polri, mahasiswa dan pelajar se-Kabupaten Limapuluh Kota.
Barisan Paskibraka terdiri atas pelajar SLTA dan personel TNI memasuki lapangan upacara dari arah pintu Selatan GOR Singa Harau.
Miftahul Khairani siswi SMA N 2 Harau terpilih menjadi Pembawa Baki bendera Merah Putih, sedangkan Santiago Rafel siswa SMK Negeri 2 didapuk menjadi Komandan Peleton. Secara berturut-turut Muhammad Rafi Wilian siswa ICBS, Muhammad Dzaki Rizal, dan Muhammad Rasyid Ridho siswa SMA 1 Suliki diberikan mandat untuk menjadi Komandan Kelompok Tiang, Penggerek, dan pembentang Bendera Pusaka. Pengibaran Bendera Merah Putih oleh Paskibraka berjalan sukses dan mendapat tepuk tangan tangan dari peserta upacara.
Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan di GOR Singa Harau diikuti oleh sejumlah instansi, TNI, Polri, pelajar dan pelajar se-Kabupaten Limapuluh Kota. Turut mendampingi Bupati Safaruddin di panggung kehormatan Dandim 0306/50 Kota Letkol Inf. Adri Asmara Yudha, Kapolres Lima Puluh Kota AKBP Syaiful Wachid, Ketua TP PKK Nevi Safaruddin serta pimpinan instansi vertikal, Para Asisten, dan Kepala Perangkat Daerah lingkup Pemerintah Kabupaten Limapuluh Kota. Di momen itu juga dilaksanakan penyerahan Satyalancana Karya Satya kepada ASN yang telah mengabdi selama 10, 20, dan 30 tahun serta penyerahan CSR di bidang pendidikan Bank Nagari kepada Pemkab Limapuluh Kota.
Ditemui seusai upacara HUT ke-79 Kemerdekaan RI, Bupati Safaruddin mengajak semua pihak untuk bersama-sama menjadikan momentum Kemerdekaan RI tahun ini sebagai titik awal untuk pencapaian besar yang akan datang. serupa dengan tema yang diusung pada peringatan HUT ke-79 RI kali ini yakni 'Nusantara Baru, Indonesia Maju' yang mencerminkan tekad untuk membawa Indonesia ke level yang lebih tinggi dalam berbagai aspek kehidupan.
“Mari kita teguhkan komitmen bersama memajukan negeri ini dengan semangat kebersamaan dan inovasi. Kita berupaya agar tiap sudut Nusantara merasakan manfaat dari pembangunan yang berkelanjutan," ucapnya.
Di momentum kemerdekaan ini Bupati meminta seluruh elemen meningkatkan semangat nasionalisme dan cinta tanah air, persatuan kesatuan masyarakat dalam rangka mewujudkan Lima Puluh Kota Madani, beradat, dan berbudaya.
“Terima kasih kepada seluruh pahlawan yang telah berjuang merebut kemerdekaan dari penjajah. Perjuangan besar dari para pejuang telah mengorbankan segalanya hingga kemerdekaan yang menjadi cita-cita bersama dapat kita capai. Mari kita apresiasi kemerdekaan ini dengan melakukan yang terbaik untuk bangsa dan negara. Dirgahayu Kemerdekaan ke-79 RI.
Semoga semangat kemerdekaan selalu menginspirasi kita untuk berkarya dan berinovasi demi kemajuan bangsa,” tutup Bupati.
Di sisi lain, Bupati Safaruddin dan Forkopimda juga mengikuti Upacara Peringatan HUT ke-7o Kemerdekaan RI “Detik-detik Proklamasi” yang dipimpin Presiden RI Joko Widodo serta penurunan Sang Dwi Warna dengan Inspektur Upacara Wakil Presiden RI M. Maa'ruf Amin, yang dilancarkan secara virtual dari Ibukota Nusantara.
#Rn