Terkendala, Makan Bergizi Gratis di Bukittinggi Ditunda

Bukittinggi (RangkiangNagari) - Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang semula dijadwalkan Senin, (13/01) untuk kota Bukittinggi, dengan berbagai alasan terpaksa ditunda. Program yang direncakanan untuk uji coba pada enam sekolah tersebut ditunda karena beberapa kendala yang dihadapi oleh pihak terkait.

Hal itu disampaikan Kepala Disdikbud Bukittinggi Herriman kepada Singgalang Sabtu, (11/01) selanjutnya menyampaikan bahwa pihak Badan Gizi Nasional (BGN) Kota Bukittinggi dan Kabupaten Agam menyatakan berbagai alasan dan kendala hingga terjadi penundaan.

“Badan Gizi Nasional menegaskan bahwa ada beberapa kendala yang dihadapi seperti belum tersedianya wadah atau tempat makanan yang dibutuhkan untuk distribusi, serta kondisi satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang belum dapat beroperasi secara sempurna”, jelas mantan Kepala Badan Kuangan Kota Bukittinggi itu.

Menurutnya ada beberapa hal yang belum memenuhi standar dapur dari Badan Gizi Nasional, yang membuat SPPG belum dapat berfungsi dengan optimal.
Selanjutnya, Herriman mengimbau kepada pihak sekolah untuk menyampaikan informasi tentang penundaan pelaksanaan uji coba makanan gratis ini kepada masyarakat atau orangtua/wali murid. Sehingga informasi yang sampai kepada masyarakat informasi yang benar dan tidak menimbulkan penafsiran yang negative terhadap program unggulan Presiden Prabowo Subianto ini.
Lebih lanjut, Kadisdikbud Bukittinggi ini menegaskan bahwa pihaknya akan menungggu infromasi lanjutan dari Badan Gizi Nasional dan pihak terkait, kapan kepastian program makan bergizi gratis dilaksanakan di kota ini.

“Kami akan segera menyampaikan informasi lebih lanjut kepada pihak sekolah jika ada perkembangan terbaru dari program Makan Bergizi Gratis. Dengan penundaan ini diharapkan segala persiapan dapat diselesaikan dengan baik agar program MBG ini berjalan dengan sukses dan memberikan manfaat bagi peningkatan gizi pelajar di Kota Bukittinggi ini”, ungkap Herriman.

Enam sekolah yang sebelumnya dijadwalkan mengikuti uji coba MBG pada Senin, (13/01) adalah SDN 05 Tarok Dipo, SDN 08 Tarok Dipo, SMPN 1, SMPN 2, SMPN 6 dan SMPN 8 Bukittinggi.

 

#Rn

Labels: , ,
[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.