BOM Run 2025 Guncang Padang, Fadly Amran Sebut Event Ini Multiefek untuk Ekonomi Kota

 


Padang (Rangkiangnagari Wali)-Kota Padang, Fadly Amran, memberikan apresiasi tinggi terhadap gelaran Blue Ocean Minang Run (BOM Run) 2025 yang resmi dimulai Jumat (18/4/2025). Dalam konferensi pers di Bagindo Aziz Chan Youth Center, Fadly menyampaikan rasa terima kasih kepada Ikatan Alumni SMA Negeri 3 (Ikasmantri) Padang dan Beyond Run yang telah menghadirkan lebih dari 2.200 pelari dari seluruh penjuru Indonesia. Ia menilai ajang ini bukan sekadar kompetisi olahraga, tapi momentum besar yang akan memberikan dampak positif bagi sektor ekonomi dan pariwisata Kota Padang.

“Semoga kegiatan ini berjalan dengan lancar dan memberikan multiefek bagi Kota Padang,” ujar Fadly penuh harap. Ia juga mengimbau warga, khususnya pelaku usaha lokal, untuk menyambut peserta dengan ramah agar menciptakan kesan yang membekas. Dalam mendukung suksesnya event ini, Fadly mengerahkan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD), termasuk Dinas Pariwisata, Satpol PP, dan Dinas Perhubungan agar berkolaborasi menjaga kebersihan, kenyamanan, serta kelancaran lalu lintas selama acara berlangsung.

Ketua PB Ikasmantri Padang, Rahyussalim, menekankan bahwa BOM Run bukan hanya ajang olahraga, tapi wujud kolaborasi antara alumni, sekolah, dan pemerintah dalam mendorong sektor strategis di Kota Padang. “Dengan pendekatan yang menggabungkan olahraga, pariwisata dan penguatan ekonomi lokal, BOM Run 2025 diharapkan menjadi daya tarik utama bagi peserta dan wisatawan,” ujarnya. Selain menjadi ajang reuni alumni, BOM Run juga mengusung misi sosial dan lingkungan, membentuk gerakan positif di tengah masyarakat.

Puncak acara BOM Run akan digelar pada Minggu, 20 April 2025, dengan tiga kategori lomba: 5K, 10K, dan 21K. Rute yang ditawarkan menyuguhkan keindahan Kota Padang, dimulai dari Pantai Purus, melewati kawasan Kota Tua, hingga Gunung Padang, sebelum kembali finish di titik awal. Tidak hanya lomba lari, BOM Run juga akan diramaikan dengan festival band, lomba dance, bazar UMKM, dan berbagai hiburan lainnya. Semangat kebersamaan dan energi positif yang tercipta dari acara ini diharapkan menjadi inspirasi dan kebanggaan baru bagi warga Padang dan pengunjung yang datang.(Ayu)

Labels: , ,
[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.