Wakil Wali Kota Padang Maigus Nasir Hadiri Pembukaan Manasik Haji, Beri Pesan Haru dan Inspiratif kepada Jemaah


Padang (Rangkiangnagari)-Wakil Wali Kota Padang, Maigus Nasir, menghadiri pembukaan Bimbingan Manasik Haji 1446 H tingkat Kota Padang yang digelar oleh Kementerian Agama (Kemenag) Kota Padang di Masjid Agung Nurul Iman, Jumat (18/4/2025). Dalam suasana khidmat dan penuh haru, Maigus menyampaikan ucapan selamat kepada para calon jemaah yang telah menanti hingga 13 tahun untuk menunaikan ibadah ke Tanah Suci. Ia menyebut bahwa keberangkatan ini bukan sekadar perjalanan fisik, melainkan tonggak spiritual penting dalam kehidupan seorang muslim.

Dalam sambutannya, Maigus menekankan bahwa menunaikan ibadah haji merupakan penyempurna rukun Islam, yang menjadi cita-cita setiap muslim. “Kami mengucapkan selamat kepada Bapak dan Ibu. Ini adalah momen istimewa. Kesempurnaan seorang muslim ditandai dengan kemampuannya melaksanakan seluruh rukun Islam,” ucap Maigus, disambut haru dan antusias para jemaah. Ia juga memberikan semangat kepada jemaah untuk tetap menjaga kesehatan dan kesiapan mental menjelang keberangkatan ke Tanah Suci.

Lebih lanjut, Maigus mengingatkan pentingnya mengikuti seluruh proses manasik secara serius agar pelaksanaan ibadah berjalan lancar dan maksimal. Ia bersama Wali Kota Padang, Fadly Amran, mendoakan agar seluruh calon jemaah meraih predikat haji mabrur dan mabruroh, serta membawa pulang keberkahan bagi Kota Padang. Hadir mendampingi Maigus, Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang, dr. Srikurnia Yati, yang siap memastikan layanan kesehatan terbaik bagi para jemaah.

Kepala Kemenag Kota Padang, Edy Oktaviandi, menyebut sebanyak 1.410 jemaah mengikuti manasik yang berlangsung selama delapan hari, dari 19 hingga 26 April 2025. Para jemaah akan diberangkatkan dalam 10 kloter menuju Tanah Suci. Tenaga Ahli Kemenag RI Bidang Haji, Umrah, dan Kerja Sama Luar Negeri, Bunyamin Yapid, yang membuka kegiatan ini turut berpesan kepada jemaah agar menjaga niat dan adab selama menjalani seluruh rangkaian ibadah. “Jemaah haji adalah tamu Allah yang dimuliakan. Ikuti setiap rangkaian ibadah dengan sungguh-sungguh dan ikhlas,” pesannya penuh makna, memberikan kesan mendalam bagi seluruh peserta manasik.(Ayu)

Labels: , ,
[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.